Exototo  – Agenda Timnas Malaysia: Ikut CAFA Nations Cup 2025, Hadapi Peserta Piala Dunia 2026

Agenda Timnas Malaysia: Ikut CAFA Nations Cup 2025, Hadapi Peserta Piala Dunia 2026

Skuad Timnas Malaysia merayakan golnya ke gawang Timnas Nepal di Stadion Sultan Ibrahim, Selasa (25/03/2025). (c) Dok. Instagram/@malaysia_nt

Bola.net – Timnas Malaysia akan memasuki babak baru dalam kiprah mereka di level internasional. Pada pertengahan tahun 2025, skuad Harimau Malaya dijadwalkan ambil bagian dalam CAFA Nations Cup 2025, sebuah turnamen yang mempertemukan negara kuat dari kawasan Asia Tengah.

Keikutsertaan Malaysia menarik perhatian karena mereka bukan anggota resmi CAFA (Central Asian Football Association), melainkan tampil sebagai tim tamu. Turnamen ini menjadi peluang emas bagi tim asuhan Peter Cklamovski untuk menguji kemampuan menghadapi lawan-lawan dengan level yang lebih tinggi.

Saat ini, Timnas Malaysia tengah membangun fondasi era baru. Dalam rangkaian FIFA Matchday edisi Juni 2025, Harimau Malaya memperkuat tim dengan hadirnya pemain keturunan yang telah dinaturalisasi, salah satunya adalah Facunco Garces yang berkiprah bersama Alaves.

Era baru tersebut langsung membuahkan hasil positif. Malaysia sukses membungkam Vietnam dengan skor telak 4-0 dalam laga Kualifikasi Piala Asia 2027. Hasil ini terbilang istimewa, mengingat Vietnam merupakan rival tangguh di kawasan ASEAN yang selama ini sulit dikalahkan.


1 dari 2 halaman

Mengenal CAFA Nations Cup

Mengenal CAFA Nations Cup

Skuad Timnas Malaysia merayakan golnya ke gawang Timnas Nepal di Stadion Sultan Ibrahim, Selasa (25/03/2025). (c) Dok. Instagram/@malaysia_nt

CAFA Nations Cup merupakan turnamen yang mempertemukan negara-negara anggota CAFA, asosiasi sepak bola kawasan Asia Tengah. Secara konsep, kompetisi ini serupa dengan Piala AFF, namun dikhususkan bagi negara-negara seperti Iran, Uzbekistan, Kirgistan, dan Tajikistan.

Edisi perdana turnamen ini digelar pada tahun 2023, dengan Kirgistan dan Uzbekistan bertindak sebagai tuan rumah bersama. Saat itu, Iran berhasil keluar sebagai juara setelah mengalahkan Uzbekistan dengan skor tipis 1-0 di partai final, lewat gol tunggal Sardar Azmoun.

Selain menjadi ajang perebutan gelar kawasan, CAFA Nations Cup juga menjadi sarana bagi negara-negara peserta untuk mengasah kekuatan menghadapi lawan-lawan tangguh yang rutin tampil di kompetisi seperti Piala Asia dan bahkan Piala Dunia.

2 dari 2 halaman

Malaysia Diundang sebagai Peserta Tamu

Malaysia Diundang sebagai Peserta Tamu

Timnas Iran di Kualifikasi Piala Dunia 2026. (c) AP Photo/Vahid Salemi

Pada edisi tahun 2025 (digelar pada 26 Agustus hingga 9 September), CAFA Nations Cup akan mengadopsi format baru dengan melibatkan tim-tim dari luar kawasan Asia Tengah. Malaysia menjadi salah satu tim undangan yang telah dipastikan akan ambil bagian dalam turnamen ini.

Partisipasi Malaysia bukan sekadar rangkaian laga uji coba biasa. Mereka akan langsung berhadapan dengan kekuatan elite Asia seperti Iran dan Uzbekistan, dua negara yang telah memastikan tempat di Piala Dunia 2026.

Selain itu, Harimau Malaya juga dijadwalkan menghadapi Oman, salah satu kekuatan dari Asia Barat yang kemungkinan besar akan menjadi calon lawan Timnas Indonesia di babak keempat Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *